Selasa, 22 Maret 2011

tentang keluarga dan sahabat


Nama saya Istamaya Tri Handayani,
saat ini saya kuliah di ABFI I Perbanas kuningan, jakarta selatan.
umur saya tahun ini 19 tahun.
saya lahir di jakarta, 21 juli 1992.
saya sangat suka sekali menonton film kartun dan bermain game di laptop.
saya dan mama sangat suka sekali pergi bersama-sama.
di waktu smp saya ikut marching band saya sangat suka sekali ikut marching band karena saya bisa menyalurkan bakat saya dibidang bermusik. di marching band pertama kali saya memegang perkusi kecil, alatnya lumayan berat. tetapi karena saya ingin mencoba menjadi penari pemegang bendera saya pun akhirnya kesampaian menjadi penari. tetapi rasa penasaran saya pun berpindah ke mayoret, setelah saya mencoba berlatih dan akhirnya bisa, saya pun lebih memilih menjadi mayoret.
sangat menyenangkan sekali karena kami sering mengikuti lomba dan memenangkan lomba.
waktu itu group marching band saya terdiri dari kumpulan anak perempuan tidak ada anak laki-laki.
di sma saya tidak bisa lagi mengikuti marching band karena disana tidak ada marching band.
tadinya saya sempat menyesal karena masuk ke sekolah swasta yang tidak terpikirkan oleh saya.
akan tetapi prestasi saya tidak berhenti sampai disitu. di sma saya selalu menjadi juara di kelas saya sampai-sampai saya mendapatkan beberapa piagam. dan sempat mengikuti lomba olimpiade MIPA sebekasi.
waktu itu saya mengikuti lomba olimpiade biologi. akan tetapi saya belum berhasil memenangkannnya. mungkin karena saya kurang banyak berlatih. dan kekalahan itupun saya jadikan pengalaman saya yang tidak akan terlupakan.

sebenarnya saya anak ke-3 dari 3 bersaudara, akan tetapi kakak saya yang pertama telah meninggal dunia pada saat berumur 1 tahun kata mama saya, kakak saya meninggal dikarenakan sakit.
jadi sekarang saya hanya 2 bersaudara,

foto diatas ialah foto saya dan kakak saya, namanya Fika Handayani.
kakak lahir di jakarta 20 mei 1985.
diumurnya yang tahun ini menginjak 26 tahun, kakak saya berani untuk berpisah dengan saya dan mama papa.dikarenakan pekerjaannya di palembang. saya bangga sekali mempunyai seorang kakak seperti dia. semenjak lulus dari Universitas Indonesia jurusan kesehatan masyarakat, kakak saya mencoba menjadi pegawai negeri sipil di palembang. tidak disangka akhirnya lulus sebagai pegawai negeri. akhirnya di sana dia ditempatkan di sebuah rumah sakit pemerintah kota palembang sebagai humas. di sana dia hanya tinggal sendiri tidak ada saudara. setiap liburan, kami selalu pergi ke palembang untuk bertemu dia. kadang-kadang kakak yang ke jakarta sebulan sekali.
kadang saya sangat kangen sekali dengannya karena tidak ada teman untuk bercanda

.

foto diatas itu foto saya, mama, dan kakak.
mama saya itu orangnya sangat rajin, dan sangat sabar walaupun kadang suka marah-marah. jika saya punya masalah, kadang mama bantu cari jalan keluarnya. mama saya gemar membaca buku-buku islam kegiatan ini dilakukannya tidak setiap hari. kalau di rumah kegiatan mama saya, seperti ibu-ibu rumah tangga lainya.
mama suka sekali pergi dengan teman-temannya mungkin karena di rumah sepi jadi hampir setiap hari mama selalu pergi entah itu arisan, kepasar, ngaji, atau pergi ketempat-tempat belanja.
tanggal lahir mama saya tepat dengan tanggal hari kemerdekaan yaitu 17 agustus.


ini adalah foto saya dan keluarga,
papa saya lahir di jakarta tanggal 1 april.
papa saya bekerja di bidang listrik seperti membuat genset, trafo dll.
papa saya susah sekali untuk diajak berfoto jadi harus di paksa dulu biar mau foto.
papa saya ini orangnya sangat pekerja keras sampai kadang ia bekerja hingga hari minggu bahkan sampai pagi.
papa saya sering pergi ke luar kota untuk mengerjakan proyek-proyek pekerjaannya.
beberapa kali saya dan mama ikut ke proyek papa walupun kadang-kadang tempatnya sangat jauh hingga ke pelosok.
dari saya duduk di sekolah dasar hingga sekarang kuliah papa selalu setia mengantar saya.


foto itu adalah foto teman-teman saya di sma dan teman saya di rumah, 
mungkin saya tidak bisa menceritakannya satu persatu karena mereka punya masing-masing karakter jadi tidak cukup sehari untuk menceritakannya.
gambar 2 merupakan gambar sahabat saya dari kecil hingga sekarang, foto-foto saya dan mereka itu masih ada dan disimpan oleh mama saya. kami sering pergi bareng jika kami sedang ngumpul saat libur kuliah.
jadi kami hanya bisa ngumpul pada hari sabtu/minggu, karena sabagian dari mereka kuliah dan ngekos.
kami sangat kompak dalam hal berpakaian jika pergi ke suatu acara walaupun umur kami berbeda 1-2 tahun tetapi kami tidak pernah mempermasalahkannya. 





foto itu semua adalah foto teman teman kampus saya, walaupun kami baru kenal cukup singkat,
tetapi kami semua langsung bisa berbaur seperti sahabat yang dari dulu sudah kenal.
kadang di waktu luangpun kami suka pergi nonton atau makan bareng.
satu-satunya kenangan yang tak terlupakan ketika kami pergi ke dufan.
tadinya kami ingin pergi sekelas, tapi karena ada yang ga bisa jadi hanya beberapa orang saja yang ikut.
tetapi tetap seru.
mereka semua sangat baik dan ga sombong, trus ga pilih-pilih teman.
kalo sekarang kami sudah pisah-pisah kelas, tetapi ada beberapa kelas dimana kita suka bareng tpi jarang banget. jadi mau sekelas lagi.

well, kayaknya cukup sekian cerita keluarga dan sahabat saya, jika ada salah kata mohon dimaklumkan
terima kasih :):)












Tidak ada komentar:

Posting Komentar